TEKS BERJALAN


Selasa, 19 Juni 2012

Korea Utara

Korea Utara, secara resmi disebut Republik Demokratik Rakyat Korea (조선민주주의인민공화국, Chosŏn Minjujuŭi Inmin Konghwaguk) adalah sebuah negara di Asia Timur, yang meliputi sebagian utara Semenanjung Korea. Ibu kota dan kota terbesarnya adalah Pyongyang. Zona Demiliterisasi Korea menjadi batas antara Korea Utara dan Korea Selatan. Sungai Amnok dan Sungai Tumen membentuk perbatasan antara Korea Utara dan Republik Rakyat China. Sebagian dari Sungai Tumen di timur laut merupakan perbatasan dengan Rusia. Penduduk setempat menyebut negara ini Pukchosŏn (북조선, "Chosŏn Utara").

Semenanjung Korea diperintah oleh Kekaisaran Korea hingga dianeksasi oleh Jepang setelah Perang Rusia-Jepang tahun 1905. Setelah kekalahan Jepang pada Perang Dunia II, Korea dibagi menjadi wilayah pendudukan Soviet dan Amerika Serikat. Korea Utara menolak ikut serta dalam pemilihan umum yang diawasi PBB yang diselenggarakan di selatan pada 1948, yang mengarah kepada pembentukan dua pemerintahan Korea yang terpisah oleh zone demiliterisasi. Baik Korea Utara maupun Korea Selatan kedua-duanya mengklaim kedaulatan di atas seluruh semenanjung, yang berujung kepada PERANG kOREA tahun 1950. Sebuah gencatan senjata pada 1953 mengakhiri pertempuran; namun kedua negara secara resmi masih berada dalam status perang, karena perjanjian perdamaian tidak pernah ditandatangani. Kedua negara diterima menjadi anggota PBB pada  tahun 1991. Pada 26 Mei 2009, Korea Utara secara sepihak menarik diri dari gencatan senjata.


Pemerintahan negara mengikuti ideologi Juche, yang digagas oleh Kim Il Sung, mantan pemimpin negara ini. Juche menjadi ideologi resmi negara ketika negara ini mengadopsi konstitusi baru pada 1972, kendati Kim Il-sung telah menggunakannya untuk membentuk kebijakan sejak sekurang-kurangnya awal tahun 1955. Sementara resminya sebagai republik sosialis Korea Utara dipandang oleh sebagian besar negara sebagai negara kediktatoran totaliter stalinis Setelah kematian Kim Jong Il pada tanggal 19 Desember 2011, diperkirakan pemimpin Korea Utara berikutnya adalah Kim Jong Un, anak termuda Kim Jong-il.

Pusat pemerintahan dan kota terbesar Korea Utara adalah Pyongyang

kota-kota besar lainnya di antaranya adalah Kaesong


Sinuiju


Wonsan


Hamhung

Chongjin.



Para wisatawan yang mengunjungi Korea menyatakan bahwa negara itu menyerupai "laut di tengah-tengah angin ribut" karena banyaknya rentang perbukitan yang silih berganti menyelang-nyelingi semenanjung itu. Kira-kira 80% daratan Korea Utara terdiri dari beberapa gunung dan dataran tinggi, dipisahkan oleh lembah-lembah yang dalam dan sempit. Datran pesisir luas di barat dan tersekat-sekat di timur. Sebagian besar penduduk menetap di dataran rendah.
Titik tertinggi di Korea Utara adalah Gunung Baekdu, dengan ketinggian antara 1.400 hingga 2.000ms


 
 
   Namaa Hangul Hanja
Kota yang dikelola langsung oleh pusat (Chikhalsi)a
1 Pyongyang 평양직할시 平壤直轄市
Daerah Administratif Khusus (T'ŭkpyŏl Haengjŏnggu)a
2 Daerah Industri Kaesong 개성공업지구 開城工業地區
3 Daerah Pariwisata Kumgangsan 금강산관광지구 金剛山觀光地區
4 Daerah Administratif Khusus Sinuiju 신의주특별행정구 新義州特別行政區
Provinsi (do)a
5 Pyongan Selatan 평안남도 平安南道
6 Pyongan Utara 평안북도 平安北道
7 Chagang 자강도 慈江道
8 Hwanghae Selatan 황해남도 黃海南道
9 Hwanghae Utara 황해북도 黃海北道
10 Kangwon 강원도 江原道
11 Hamgyong Selatan 함경남도 咸鏡南道
12 Hamgyong Utara 함경북도 咸鏡北道
13 Ryanggang 량강도 兩江道
Seringkali dialihaksarakan sebagai "Yanggang".

 

Kota-kota besar

  • Pyongyang
  • Hamhung
  • Chongjin
  • Nampo
  • Sinuiju
  • Wonsan
  • Pyongsong
  • Sariwon

  • Anju
  • Haeju
  • Kanggye
  • Kimchaek
  • Hyesan
  • Kaesong
  • Songrim
  • Hoeryong

Tidak ada komentar:

Posting Komentar